Ads 468x60px

Rekomendasi Tempat Rafting Favorit di Indonesia


Rafting atau arung jeram adalah salah satu kegiatan atau olahraga yang sangat menantang, aktivitas pengarrungan alur sungai yang jeram atau riam mampu meningkatkan adrenalin. Banyak orang melakukan kegiatan rafting dengan berbagai alasan, seperti olahraga, rekreasi dan ekspedisi.

Tempat Rafting Favorit di Indonesia
Foto: rafting.com

Indonesia patut bersyukur karena memiliki kekayaan dan keindahan alam yang sungguh luar biasa. Sungai-sungai yang bersih dan alami pun ada dimana-mana, oleh karena itu untuk melakukan kegiatan rafting di Indonesia kita memiliki banyak opsi lokasi atau sungai.

Sungai-sungai di Indonesia yang kerap dijadikan tempat rafting merupakan salah satu destinasi wisata para wisatawan asing. Berikut ini rekomendasi tempat rafting favorit di Indonesia:
  • Sungai Pekalen, Probolinggo
Sungai Pekalen terletak di Dusun Angin-angin, Desa Ranu Gedang, Probolinggo. Melakukan kegiatan rafting di Sungai Pekalen masih dalam kategori aman karena Sungai Pekalen memiliki grade II sampai III+. Jarak rafting di sungai ini terbagi menjadi tiga bagian, yaitu Pekalen Atas (12 km), Pekalen Tengah (7 km) dan Pekalen Bawah (10 km). Sungai ini memiliki daya tarik tersendiri karena memiliki 10 air terjun hingga Gua Kelelawar.
  • Sungai Citarik, Sukabumi
Arung jeram di Sungai Citarik dikategorikan grade III, oleh karena itu pemula boleh melakukan kegiatan rafting namun harus dibimbing oleh pemandu. Sungai Citarik memiliki ciri khas yaitu memiliki bebatuan besar. Penyedia jasa rafting biasanya memberikan paket jarak yaitu 5 km, 9 km, 13 km, hingga yang terjauh 17 km.
  • Sungai Citatih, Sukabumi
Sungai Citatih, Sukabumi Sungai Citatih terdapat di Desa Bojongkerta, Sukabumi. Sungai Citatih masuk ke dalam grade III - IV, sehingga melakukan kegiatan rafting di sungai penuh tantangan dan sungai ini memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi, oleh karena itu Anda perlu didampingi oleh pemandu yang berpengalaman. Pilihan jarak rafting di sungai Sungai Citatih adalah 9 km, 12 km, hingga 21 km.

  • Sungai Elo, Magelang
Sungai Elo berada di Magelang. Sungai ini cocok untuk pemula yang ingin mencoba kegiatan rafting, karena grade Sungai Elo adalah II sampai III. Saat Anda melintasi sungai dengan memiliki jarak 12 km ini, Anda akan dimanjakan dengan pemandangan Gunung Merbabu dan Merapi.

  • Green Canyon, Pangandaran
Green Canyon merupakan obyek wisata sekaligus body rafting di Pangandaran, Jawa Barat. Kegiatan rafting di Green Canyon cukup unik dan menyenangkan karena Anda dituntut untuk melakukan body rafting di atas batu karang menggunakan jaket pelampung untuk kembali ke perahu. Keindahan alam di sekitar sungai akan memanjakan Anda, sungai Green Canyon juga memiliki cukup khas yaitu berwarna hijau.
  • Sungai Serayu, Banjarnegara
Sungai Serayu yang terletak di Banjarnegara, untuk jalur rafting sungai ini bermuara di Cilacap dengan jarak tempuh 18 km. Sungai Serayu belum cukup terkenal di kalangan pecinta rafting, namun sepanjang jalur sungai ini terdapat pemandangan yang cukup indah, seperti hamparan sawah yang membentang.
  • Sungai Ayung, Ubud
Sungai Ayung berada di Desa Payangan, Ubud. Sungai Ayung sudah cukup lama dikenal sebagai lokasi arung jeram menarik dan terkenal di Bali. Sungai Ayung merupakan sungai terpanjang di Pulau Bali yang mempunyai panjang jalur arung jeram sampai 12 kilometer.

Semoga rekomendasi Tempat Rafting Favorit di Indonesia ini bermanfaat untuk Anda. (WM)



(Berbagai sumber)

3 komentar:

Unknown mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Hendro si putera hutan mengatakan...

sungai pekalen emang terkenal tuh punya spot rafting yg ekstrim .. penasaran pengen nyoba rafting disana deh

Faiz Paralayang mengatakan...

Tempat raftingnya boleh juga nih

Posting Komentar